BEKASI – (TVberita.com)- (07/03/2011)Rangkaian kampanye kandidat Bupati dan Wakil Bupati Bekasi yang berlaga dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bekasi akan ditutup dengan "pertarungan" pasangan secara langsung dalam debat publik. masyarakat banyak bisa menyaksikan Debat Kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi Pk. 19.05 di Metro TV. Selasa, 7/03/2012.
Menyadari pentingnya kesempatan tersebut untuk meraih simpati warga Kabupaten Bekasi yang mungkin belum terjangkau kampanye secara langsung, masing-masing tim sukses mempersiapkan kandidatnya secara matang supaya aksi adu argumen di hadapan masyarakat luas tidak mengecewakan.
Pasangan Darip Mulyana dan Jejen Sayuti (Dahsyat) sejak jauh-jauh hari telah mempersiapkan diri untuk menghadapi momen tersebut. Di sela padatnya jadwal kampanye, pasangan ini harus menyempatkan waktunya untuk mengikuti simulasi debat yang dirancang tim sukses. "Dua kali kami laksanakan simulasi debat. Pertanyaan seputar materi yang kemungkinan diajukan saat debat dilatih pemahamannya. Mudah-mudahan, dengan seringnya latihan kandidat semakin paham dan tidak grogi saat harus mengutarakannya di depan kamera," ucap Ketua Tim Sukses Dahsyat Waras Wasisto.
Kubu Sa'duddin dan Jamalulail Yunus (Saja) pun melakukan persiapan yang hampir sama. Namun kubu ini lebih memfokuskan perhatiannya pada kemungkinan dikonfirmasi seputar tuduhan politik uang yang dilakukan istri Sa'duddin, Ny. Cucu Sugiarti. "Fakta-fakta yang sudah dikumpulkan saat kejadian dipahami dan didalami. Sama sekali tidak ada kampanye uang. Jika akan dijadikan dasar gugatan pun, tidak memenuhi syarat," ucap Ketua Tim Sukses Saja, M. Nuh.
Sementara tim sukses pasangan Neneng Hasanah Yasin-Rohim Mintareja (Nero) telah dibekali pemahaman visi misi yang lebih mendalam. Sejumlah persoalan masyarakat Kabupaten Bekasi pun sudah dipelajari untuk dicarikan alternatif solusinya. "Permasalahan masyarakat dihimpun dari laporan yang masuk ke DPRD Kabupaten Bekasi. Dengan pemahaman visi misi, pasangan kami bisa menyampaikan solusi atas permasalahan tersebut dengan tepat," kata anggota tim sukses Nero yang juga anggota DPRD Kabupaten Bekasi, Daeng Muhammad.( sofyan - tvberita.com Bekasi )
Home »
politik
» Debat Publik 3 Kandidat Calon Bupati & Wakil Bupati Kab.Bekasi Malam Ini Di Metrotv
Debat Publik 3 Kandidat Calon Bupati & Wakil Bupati Kab.Bekasi Malam Ini Di Metrotv
Written By tvberita.com on Wednesday, 7 March 2012 | 16:58
Related Games
If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment