Pa Timbul selaku pemilik Salsa Collection mengatakan, pabrik Boneka ini baru berdiri kurang lebih 3 bulan dan para pekerja yang mengelola usaha ini adalah keluarga saya sendiri.
“Bahan-bahan mentah yang kami dapat langsung dari induknya dikirim dari bekasi dan dikelola menjadi bahan jadi, salah satu contoh boneka yang sekarang diminati oleh kalangan anak kecil seperti boneka anjing ini, dimulai dengan harga 45.000 untuk ukuran kecil, 95.000 untuk ukuran sedang dan yang paling terbesar dengan harga 200.000.rata-rata untuk para peminat yang membeli boneka di cikampek ini sangat banyak , diantaranya ada yang dari luar daerah pun datang ke Cikampek untuk membeli boneka per kodian, karna mereka pun yang membeli banyak terkadang masih bisa tawar menawar dengan penjual,” ucapnya kepada tvberita.com
Toko tersebut dibangun atas dasar pemikiran sang istri, walau banyak pesaing di wilayah Cikampek ini namun apabila saya mengembangkan dengan harga yg miring dan kwalitas bagus, “saya yakin dengan usaha yang saya bangun tidak akan kalah saing dengan usaha-usaha toko boneka disini. Ujar istrinya.
Pada kesempatan yang sama, Dewi (20) salah satu pembeli yang berasal dari Bekasi mengatakan, pada awalnya saya dapat informasi mengenai toko boneka ini dari adik ipar saya, bahwasanya boneka-boneka yang dijual di Cikampek harganya pada murah dan kwalitasnya bagus dibandingkan dengan harga-harga seperti di toko-toko besar, jelasnya kepada tvberita.com.
“saya tidak akan merasa rugi ataupun lelah datang ketoko boneka ini, karna harga yang terjangkau dan kebetulan saya juga sedang liburan, kenapa tidak mampir ke salah satu toko boneka yang katanya terkenal di cikampek ini, dan pas saya datangin ternyata benar apa kata adik ipar saya bahwasannya boneka disini lebih murah di banding harga-harga yang ada d toko-toko besar.ucapnya kepada tvberita.com ( Futri Alfiah ).
BERITA SEBELUMNYA
0 comments:
Post a Comment