BERUANG hitam mempunyai kemampuan yang luar biasa untuk menyembuhkan diri sendiri saat berhibernasi alias tidur panjang selama musim dingin. Hewan yang satu ini bisa menyembuhkan luka hingga hampir tanpa bekas dan bebas infeksi.
Hal ini diketahui dari penelitian yang dilakukan tim Universitas Minnesota dan Wyoming yang memantau kehidupan 1.000 beruang hitam.
Laporan itu menyebutkan beberapa beruang setiap tahunnya diketahui memiliki berbagai macam luka, dari tembakan, panah, gigitan dari beruang lain ataupun predator sejenis sebelum mereka berhibernasi. Bahkan kadang luka tersebut terinfeksi dan bernanah. 'Tetapi beberapa bulan kemudian, kebanyakan luka itu telah sembuh total.
Beruang hitam tidur selama lima hingga tujuh bulan. Mereka ini tidak makan, tidak minum, tidak buang air besar ataupun kecil. ''Mereka berada dalam sarang mereka selama enam bulan tanpa kehilangan bobot tulang maupun otot mereka,'' tulis laporan itu.(sumber media indonesia online, Rabu, 21 Maret 2012 )
Beruang Sembuhkan Luka Sendiri
Written By tvberita.com on Thursday, 22 March 2012 | 12:00
Related Games
If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment