view plainprint? view plainprint?
Kode script ChatBox Anda atau bisa diganti dengan kode widget atau apa sajalah terserah.....
ChatBox
Home » » Karawang Mempunyai 5 Objek Wisata Pantai Terindah

Karawang Mempunyai 5 Objek Wisata Pantai Terindah

Written By tvberita.com on Tuesday 7 February 2012 | 08:45

KARAWANG(TVberita.com)- Kabupaten karawang yang terletak di wilayah utara provinsi jawa barat mempunyai keunggulan stategis secara geografi, yang tidak di miliki wilayah-wilayah lain di jawa barat. Di samping pertanian yang menjadi andalan kabupaten karawang, potensi sektor kelautan dan pegunungan di kabupaten yang menjadi salah satu daerah penyangga ibukota negara ini juga kian hari semakin di minati masyarakat, baik yang hanya sekedar berkunjung untuk mengobati rasa penasarannya, juga untuk menanamkan investasi khususnya di bidang kuliner.

Sebut saja berbagai macam penemuan benda-benda purbakala di wilayah selatan Kabupaten Karawang seperti di gunung sanggabuana yang di yakini merupakan salah peninggalan di masa kerajaan tarumanegara. Di wilayah utara karawang juga di ketemukan peninggalan sejarah yang tak kalah hebat, yakni candi jiwa dan Candi Blandongan.

Selain wisata Purbakala, masyarakat di Karawang dan sekitarnya kini tengah menikmati indahnya panorama yang di sajikan di pantai tanjung pakis dan samudra baru. Bahkan kedua pantai tersebut kini tengah menjadi obyek wisata andalan pemerintah daerah karawang untuk menarik para pengunjung dari luar daerah di saat akhir pekan ataupun libur panjang.

dengan luas wilayah 1.753,27 km2, Kabupaten Karawang selain menyimpan potensi besar sebagai daerah lumbung padi di provinsi jawa barat, kawasan terpadu industry, juga di yakini memiliki potensi pariwisata yang cukup besar. oleh karenannya mengacu pada hal tersebut pihak dinas budaya dan pariwisata kabupaten karawang berencana akan mengembangkan potensi karawang untuk sektor wisata.

Salah satunya yakni dengan membangun kampung wisata budaya gerbang Karawang, dengan memadukan berbagai macam aspek budaya karawang, seperti kehidupan masyarakatnya, adat istiadat, seni, bahasa, kuliner, yang rencanannya akan di bangun dalam waktu dekat ini, adapun lahan yang telah di siapkan seluas 5-6 hektar dengan mengacu seluruhnya pada konsep pertanian segabai identitas karawang.

Selain itu, terkait persoalan yang ada berupa infrastruktur , seperti akses jalan ke seluruh obyek wisata baik yang telah ada ataupun yang akan di proyeksikan akan segera di benahi. keseriusan untuk membenahi infrastruktur ini di buktikan dengan alokasi dana dari apbd kabupaten karawang untuk dinas budaya dan pariwisata yang meningkat sebesar 300 persen jika di bandingkan dengan tahun sebelumnya. (TIM Liputan TVberita.com).
Share this article :

0 comments:

Post a Comment