KARAWANG, TVBERITA.com - Bupati Karawang, H. Ade Swara meresmikan dua jembatan di Desa Sedari, Kecamatan Cibuaya, Kamis (16/5/2012) kemarin. Setelah jembatan di desa ini diperbaiki, Desa Sedari tak lagi terisolir. Sebelumnya, desa yang mayoritas penduduknya nelayan selalu menggunakan jalur pematang tambak untuk menuju desa lain, mengingat jembatan penghubung desa rusak parah dan mengancam keselamatan penyeberang.
Kata bupati, hampir 70 tahun desa ini tak tersentuh pembangunan dari Pemda Karawang, provinsi maupun dari pemerintah pusat, tetapi sekarang desa yang memiliki ratusan hektar tambak ikan ini berangsur dibenahi oleh Pemda Karawang. Pembangunan desa ini pun dibantu PT. PHE (Pertamina Hulu Energi). "Saya katakan, Desa Sedari kini telah merdeka, artinya ti9dak terisolir lagi, serta kebutuhan dasar masyarakat kini telah terpenuhi dan masyarakat kini bisa membeli mobil, karena jalan dan jembatannya telah bagus dan bisa dilalui," ucapnya.
Sementara itu, Kepala Desa Sedari, Rosmilah mengatakan, dengan dibangunnya dua jembatan di desanya termasuk infrastruktur jalan akan bisa menambah peningkatan ekonomi warganya, karena dengan infratruktur yang baik, transportasi akan lancar dan akan memberikan peningkatan pendapatan bagi keluarga. Usai seremonial peresmian jembaran, bupati didampingi Dandim 0604 Karawang, Kabag Humas dan Camat Cibuaya beserta Direksi PT. PHE melakukan penamanan pohon dan meninjau perkampung yang berada di desa tersebut. (*asep saepudin hasan)
Kata bupati, hampir 70 tahun desa ini tak tersentuh pembangunan dari Pemda Karawang, provinsi maupun dari pemerintah pusat, tetapi sekarang desa yang memiliki ratusan hektar tambak ikan ini berangsur dibenahi oleh Pemda Karawang. Pembangunan desa ini pun dibantu PT. PHE (Pertamina Hulu Energi). "Saya katakan, Desa Sedari kini telah merdeka, artinya ti9dak terisolir lagi, serta kebutuhan dasar masyarakat kini telah terpenuhi dan masyarakat kini bisa membeli mobil, karena jalan dan jembatannya telah bagus dan bisa dilalui," ucapnya.
Sementara itu, Kepala Desa Sedari, Rosmilah mengatakan, dengan dibangunnya dua jembatan di desanya termasuk infrastruktur jalan akan bisa menambah peningkatan ekonomi warganya, karena dengan infratruktur yang baik, transportasi akan lancar dan akan memberikan peningkatan pendapatan bagi keluarga. Usai seremonial peresmian jembaran, bupati didampingi Dandim 0604 Karawang, Kabag Humas dan Camat Cibuaya beserta Direksi PT. PHE melakukan penamanan pohon dan meninjau perkampung yang berada di desa tersebut. (*asep saepudin hasan)
0 comments:
Post a Comment